Bg

Berita - FUD -

FUD Terima Kunjungan Studi FDIK UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

13 Desember 2022

FUDNews- Fakultas Ushuluddin dan Dakwah (FUD) Universitas Islam Negeri Raden Mas Said Surakarta (UIN RMS) menerima kunjungan dari Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi (FDIK) UIN Syarif Hidayatullah Jakarta pada Senin (12/12) bertempat di Aula FUD lantai 2.

Dekan FUD Dr. Islah, M.Ag. dalam sambutannya menyampaikan bahwa kunjungan tersebut terasa spesial karena UIN Jakarta merupakan salah satu PTKIN awal di Indonesia yang juga menjadi panutan serta inspirasi bagi PTKIN lain. Kunjungan tersebut diharapkan menghasilkan poin-poin kesepakatan yang bisa memberikan manfaat bagi kedua lembaga, “Kita bisa maju dan berkembang jika kita berkolaborasi, karena kita tidak bisa lari sendiri dalam pengembangan Lembaga ini.” Tutupnya.

Dekan FDIK. Dr. Suparto, MED, P.hd dalam prakatanya menegaskan bahwa FDIK merasa tertarik belajar ke FUD karena beberapa faktor, salah satunya karena melihat Dekan FUD mempunyai kelebihan bisa sebagai Manajer sekaligus Leader yang membawa perubahan terutama dalam publikasi Jurnal, Kerjasama, dan lainnya, sehingga FDIK berharap dapat membawa pelajaran berharga untuk memajukan FDIK.

Acara tersebut dihadiri oleh jajaran pejabat di lingkungan FUD serta ditutup dengan penandatanganan MoU serta penyerahan kenang-kenangan untuk memperkuat hubungan antar kedua lembaga tersebut. (HRS/2022)