Bg

Berita - FUD -

Kupas Tuntas Dunia Literasi, DEMA FUD Selenggarakan Seminar Kepenulisan

21 Oktober 2020

Sabtu, 17/10/2020. Dewan Eksekutif Mahasiswa (DEMA) Fakultas Ushuluddin dan Dakwah (FUD) IAIN Surakarta, baru saja menggelar Seminar Kepenulisan online dengan tema “Semua bisa menjadi penulis” dengan menghadirkan narasumber yang kompeten di bidang kepenulisan. Narasumber pertama adalah Abdul Halim, M.Hum. selaku dosen IAIN Surakarta sekaligus pimpinan redaksi IslamSantun.org, narasumber kedua adalah Maria Ulfa Fauzi, Lc., MA. selaku founder Neswa.id. Acara dimoderatori oleh Sri Ayu Ratna selaku koordinator departemen PPSDM DEMA FUD 2020.

Seminar dimulai pukul 09.00 WIB menggunakan platform Zoom Meeting. Acara dibuka dengan sambutan ketua panitia oleh Yudinta Putri, disambung ketua umum DEMA FUD 2020 oleh Eko Aji Arabbiyanto, kemudian Wakil Dekan III FUD oleh Dr. H. Kholilurrohman, M.Si. yang sekaligus membuka acara seminar kepenulisan.

Materi pertama disampaikan oleh Abdul Halim, M.Hum yang memaparkan tentang kenapa kita harus menulis, kiat-kiat untuk memulai menulis dan tips menghasilkan tulisan agar tembus di media. Materi kedua dipaparkan oleh Maria Ulfa Fauzi, Lc., MA.. Beliau menjelaskan tentang tips menentukan tema dalam menulis. Menurutnya setiap tulisan akan menemukan pembacanya sendiri, jadi tidak perlu takut untuk memulai menulis.

Peserta tidak hanya berasal dari lingkup mahasiswa dan dosen IAIN Surakarta saja, banyak peserta dari luar IAIN Surakarta yang juga mengikuti seminar ini. Seluruh peserta sangat antusias mengikuti seminar ini, terbukti dengan aktifnya diskusi dan tanya jawab antara narasumber dengan peserta.

Acara diakhiri dengan closing statement oleh kedua narasumber, bahwa untuk menjadi seorang penulis perlu menanamkan ketekunan untuk terus menulis. Jangan terlalu banyak berekspetasi untuk populer, namun berekspetasilah untuk kemanusiaan. Lalu diakhiri dengan foto virtual peserta dengan narasumber. (ZN)