Kartasura - Fakultas Ushuluddin dan Dakwah (FUD) Universitas Islam Negeri (UIN) Raden Mas Said Surakarta menyelenggarakan kegiatan Rapat Persiapan Perkuliahan pada Jumat (23/08).
Kegiatan ini bertujuan untuk mempersiapkan kegiatan perkuliahan yang berkualitas serta mewujudkan sinergi yang baik antara berbagai komponen stakeholder di lingkungan FUD, terutama antara Jajaran Dekanat, Subbag Umum & Akademik dengan para Dosen baik PNS maupun DLB.
Dekan FUD Dr. H. Kholilurrohman, M.Si dalam sambutan pembukaannya mengutip Ayat Al-Quran yang artinya : "Allah hendak memberikan keringanan kepadamu, karena manusia bersifat lemah." (QS. An-Nisa 28). "Kami di jajaran Dekanat sangat menghormati Bapak Ibu Dosen semua, tanpa jenengan semua kami akan kesulitan dalam mengelola Fakultas ini. Tak lupa kami berpesan kepada Bapak Ibu semua untuk terus menanamkan rasa Cinta Tanah Air dan Agama Islam kepada seluruh Mahasiswa."
Acara tersebut dibagi menjadi dua sesi, yaitu sesi pagi untuk Dosen PNS serta sesi siang untuk Dosen DLB.
Wakil Dekan 2 FUD H. Zaenal Muttaqin, M.A. P.hD menyampaikan bahwa pembentukan karakter bagi mahasiswa merupakan sesuatu yang penting, sehingga kegiatan pembelajaran tidak sebatas hanya sekedar Transfer of Knowledge. "Kami mohon Bapak Ibu untuk menekankan juga terkait pembentukan karakter, misal dengan mengawali perkuliahan dengan hafalan surat atau doa-doa." Terangnya.
Pada akhir acara tersebut, dipaparkan juga hal-hal yang berkaitan dengan Sistem SIAKAD oleh Ali Musthofa Amin, M.Ag selaku Staf Khusus Akademik Bidang SIAKAD kepada seluruh hadirin terutama dosen-dosen baru yang belum pernah mengenal sistem tersebut sebagai sistem penunjang kegiatan akademis.
FUD GELAR SERTIFIKASI PEMBIMBING MANASIK HAJI PROFESIONAL ANGKATAN KE-V
3 hari yang lalu - UmumJURUSAN DAKWAH DAN KOMUNIKASI FUD LAKUKAN KOORDINASI, SELARASKAN KEBIJAKAN REKTOR & DEKAN
1 pekan yang lalu - Kegiatan Terbaru